Loka Karya Akhir KKN Tematik Smart Village Universitas Muhammadiyah Sukabumi

Sesuai dengan judul KKN tematik yakni "Smart Village" ini, diusulkan oleh Program Studi Teknik Informatika yang dikoordinir oleh Ibu Asriyanik, M.T dengan dibantu oleh 5 Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yaitu :Indra Griha Tofik Isa, M.Kom., George Pri Hartawan, M.Kom., Prajoko,. M.Kom., Asep Budiman K., M.T., dan Lutphi,M.Pd. Kegiatan KKN ini dilaksanakan di Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi. Konsep dari KKN "Smart Village" ini dilatarbelakangi oleh perkembangan Teknologi Informasi yang merambah ke kehidupan bermasyarakat, bahkan hingga ke hal terkecil yakni desa. Peranan Teknologi Informasi khususnya bagi desa memudahkan dalam segala hal, hingga pemerintah turut andil dalam upaya mengaplikasikan Teknologi Informasi dalam sistem tata kelola desa. Hal ini telah diatur dalam UU Desa salah satunya yaitu dengan membangun sistem informasi desa, yang tertera dalam UU Desa pasal 86. Kegiatan KKN "Smart Village" diikuti lebih dari 60 mahasiswa dari berbagai latar belakang Program Studi yang berbeda, antara lain Teknik Informatika, Administrasi Bisnis, Administrasi Publik, Akuntansi, PJKR dan Pendidikan Biologi

Tujuan khusus dari KKN "Smart Village" adalah membantu masyarakat desa dalam mengembangkan tata kelola desa melalui pemanfaatan Teknologi Informasi yang diawali dengan menganalisis kebutuhan masyarakat, menginvertarisir kebutuhan, membuat program kerja spesifik, mengeksekusi program kerja dan mengevaluasi hasil kegiatan. Ada 4 desa sasaran yaitu Desa Cimahi, Desa Cisande, Desa Cicantayan, dan Desa Hegarmanah dan 1 Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pendidikan Kecamatan Cicantayan. Secara spesifik program Kerja dari masing-masing Desa dan UPTD adalah sebagai berikut :

1. Desa Cimahi :Peningkatan pemanfaatan penggunaan Teknologi Informasi dalam Administrasi Desa

2. Desa Cicantayan : Peningkatan pemanfaatan penggunaan Teknologi Informasi dalam Administrasi Desa

3. Desa Cisande :Peningkatan pemanfaatan penggunaan Teknologi Informasi dalam Administrasi Desa

4. Desa Hegarmanah :Pelatihan Administrasi Guru dan Pelatihan DAPODIK bagi operator Sekolah

5. UPTD Pendidikan Cicantayan : Penerapan Etika Teknologi dalam penggunaan teknologi bagi masyarakat

 

Pelepasan mahasiswa menuju lokasi KKN dilaksanakan pada tanggal 21 Juli 2017 di halaman belakang Universitas Muhammadiyah Sukabumi dengan mengundang Bupati Kabupaten Sukabumi, Bapak Drs. H. Marwan Hamami, M.M., juga sekaligus melepas mahasiswa/i. Jumlah seluruh mahasiswa yang akan melaksanakan KKN sekitar 500 mahasiswa dengan berbagai kategori KKN, antara lain KKN Luar Negeri, KKN Nasional, KKN Tematik dan KKN Posdaya. Semoga dengan dilaksanakan KKN ini dapat dijadikan sebagai wadah penelitian dan pengabdian masyarakat bagi mahasiswa/i maupun dosen Universitas Muhammadiyah Sukabumi dan juga menemukan permasalahan-permasalahan yang terjadi di masyarakat dan diberikan solusi yang sesuai dengan harapan bagi masyarakat.

Informasi Umum